Program Acara Pengadilan Negeri So'E Untuk Masyarakat TTS kembali lagi mengudara di Radio Siaran Pemerintah Daerah TTS. Pada kesempatan siaran kali ini diisi oleh Ketua, Wakil Ketua dan 2 orang Hakim Pengadilan Negeri So'E dengan membawakan materi Gugatan Sederhana dengan tujuan mengenalkan kepada Masyarakat TTS mengenai beberapa hal tentang Gugatan Sederhana. Semoga Program Acara ini bisa memberikan manfaat bagi masyarakat TTS dan bisa berlanjut dengan materi-materi yang bermanfaat lainnya. Bagi masyarakat yang ingin menyampaikan Pertanyaan terkait Materi yang disampaikan atau terkait Pengadilan Negeri So'E secara umum, bisa melalui Pesan Whatsapp atau SMS melalui nomor 081352509394.